Resep Timlo Solo Asli dan Komplit

Resep Timlo Solo Asli dan Komplit - Kota Solo adalah salah satu kota yang terkenal akan makanan khasnya. Beberapa makanan khas kota Solo adalah Tengkleng, Bestik solo, Sate Buntel, Kue Serabi hingga Timlo. Jika anda berkunjung ke kota Solo, sempatkan waktu untuk mencicipi berbagai kuliner khas kota Solo tersebut. Kali ini majalahresep akan membahas cara membuat timlo solo asli dan komplit. Timlo sendiri merupakan makanan sejenis sup yang dilengkapi berbagai bahan yang membuatnya semakin kaya rasa. Beberapa bahan wajib dalam resep timlo Solo adalah telur ayam, daging, dan hati ampela ayam.

resep timlo solo asli dan komplit

Cara membuat timlo Solo tidaklah sulit, pada dasarnya hanya seperti cara membuat sup. Anda dapat membuat sendiri timlo Solo di rumah tanpa harus jauh-jauh ke Solo kok. Apalagi bahan-bahan resep timlo solo juga mudah didapat. Tapi jangan salah, meski terbilang menggunakan bahan-bahan sederhana namun rasa timlo Solo akan membuat lidah anda bergoyang. Ya, timlo memang lezat dan enak. Bisa jadi anda akan ketagihan setelah memakan timlo Solo.

Siapkan buku dan pulpen anda untuk mencatat resep timlo Solo berikut agar memudahkan bunda dan sista mengikuti tutorial cara membuat timlo Solo dari majalahresep.

Bahan-bahan Resep Timlo Solo Asli dan Komplit

•    Daging ayam sebanyak 250 gram
•    Sosis daging sapi ukuran besar sebanyak 3 buah
•    Telur bacem rebus sebanyak 2 butir (dapat juga menggunakan telur rebus biasa, tetapi timlo Solo asli menggunakan telur bacem rebus)
•    Hati ampela ayam sebanyak 8 buah
•    Wortel sebanyak 2 buah
•    Kentang sebanyak 2 buah
•    Bawang goreng sebanyak 1 sendok makan
•    Kecap manis sebanyak 1 sendok makan
•    Air putih 1 liter
•    Bawang putih sebanyak 1 siung
•    Bawang merah sebanyak 2 butir
•    Garam sebanyak ¼ sendok makan
•    Merica sebanyak ¼ sendok makan
•    Bihun secukupnya
•    Kecap asin secukupnya
•    Irisan daun bawang secukupnya
•    Irisan daun seledri secukupnya

Cara Membuat Timlo Solo Asli dan Komplit

1.    Rebus daging ayam dan hati ampelanya menggunakan air hingga daging ayamnya empuk dan matang (simpan kuahnya untuk digunakan sebagai kaldu, bisa ditambahkan penyedap rasa sesuai selera).
2.    Potong daging ayam dan hati ampela ukuran kecil-kecil. Kemudian haluskan bawang merah, bawang putih, merica, serta garam lalu tumis sampai harum.
3.    Tambahkan potongan daging ayam dan hati ampela kedalam tuisan tadi. Tambahkan juga sedikit garam, kecap manis dan juga kecap asin sesuai selera lalu tumis hingga matang.
4.    Rebus berbagai bahan-bahan lain seperti bihun dan juga sosis, wortel serta kentang hingga matang.
5.    Siapkan wadah saji besar untuk menata rapi bihun, telur bacem rebus (bisa dipotong-potong maupun utuh). Juga kentang, wortel, sosis yang tentu saja telah dipotong dalam ukuran kecil-kecil.
6.    Siapkan mangkuk dan masukkan tumisan daging ayam dan hati ampela secukupnya. Tambahkan bihun, telur bacem rebus, irisan kentang, wortel dan juga sosis secukupnya sesuai selera.
7.    Siramkan kuah kaldu kedalam mangkuk dan sajikan selagi hangat.
8.    Bisa ditambahkan kecap ataupun sambal.

Begitulah tahapan cara membuat timlo Solo secara komplit. Mudah dipraktekkan bunda dan sista sekalian di rumah. Anda juga dapat memvariasikan resep timlo Solo ini sesuai selera. Gunakan kreatifitas anda untuk mendapatkan rasa yang pas di lidah anda. Timlo ini sangat cocok dinikmati sebagai menu makan siang  atapun makan malam bersama anggota keluarga. Menu timlo Solo pun juga dapat menjadi variasi menu saat jenuh dengan sayur sup sehari-hari.

Video berikut ini akan membantu anda lebih memahami cara membuat timlo Solo asli dan komplit, silahkan disimak:


Terakhir, anda juga dapat mengganti daging ayam dalam resep timlo Solo ini dengan daging sapi untuk mendapatkan rasa yang berbeda. Itulah garis besar cara membuat timlo Solo enak dan lezat yang dapat bunda praktekkan sendiri untuk membuatnya di rumah. Lihat juga berbagai resep masakan khas Indonesia lainnya  di majalahresep. Selamat memasak dan semoga menginspirasi bagi bunda dan sista sekalian.

Share ke :

0 Response to "Resep Timlo Solo Asli dan Komplit"

Posting Komentar